BPS Sumsel Sambut Kunjungan Tim Satu Data Musi Banyuasin - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan

Whatsapp Pelayanan Jika Ada Gangguan 0813-3378-3485

Kami berkomitmen memberikan Pelayanan Prima sesuai Standar Pelayanan.

Selamat datang di website Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan

BPS Sumsel Sambut Kunjungan Tim Satu Data Musi Banyuasin

BPS Sumsel Sambut Kunjungan Tim Satu Data Musi Banyuasin

11 Maret 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Jumat 11/3, BPS Provinsi Sumatera Selatan menerima kunjungan kerja Kepala Dinas Kominfo Musi Banyuasin (Muba), Herryandi Sinulingga AP beserta jajaran dan Kepala BPS Kabupaten Musi Banyuasin, Sunita. Kunjungan kerja yang disambut langsung oleh Kepala BPS Sumsel tersebut dilaksanakan sebagai upaya peningkatan sinergi Satu Data Indonesia.

Sebagai pembina data statistik, BPS diharapkan dapat memberikan dukungan teknis terkait strategi dan upaya tekad Pemkab Muba guna mendorong kompetensi apartur desa dalam pengelolaan dan pemanfataan data, agar perencananaan pembangunan desa lebih tepat sasaran melalui program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik). Selaras dengan percepatan pembinaan statistik sektoral dari BPS dalam lingkup desa, kelurahan, nagari atau setingkatnya.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut diantaranya perwakilan Kepala Dinas Bappeda Kab Muba dan Perwakilan Kepala Dinas PMD Kab Muba.
--
Sila unduh aplikasi Si Data Eksotiss untuk android
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.farifam.sidataeksotiss

Daftarkan diri :
s.bps.go.id/KLIKJEMPOL untuk menerima layanan Klik Jempol
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera SelatanJl. Kapten Anwar Sastro No 1694 Palembang

Sumatera Selatan 30129 Telp (0711) 351665

318456

Email : bps1600@bps.go.id. 

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik