16 Juni 2023 | Kegiatan Statistik
Badan Pusat Statistik saat ini sedang melaksanakan kegiatan Sensus Pertanian Tahun 2023 di seluruh wilayah Indonesia. Pelaksanaan ST2023 diharapkan mampu memberikan gambaran komprehensif terkait kondisi pertanian di Indonesia sampai wilayah terkecil. Data hasil ST2023 juga digunakan sebagai kerangka sampel survei pertanian dan sebagai benchmark statistik pertanian yang ada saat ini. Dengan demikian, menjaga kualitas data Sensus Pertanian Tahun 2023 merupakan hal yang harus benar-benar diperhatikan dan menjadi tanggung jawab bersama baik BPS Provinsi maupun BPS Kabupaten/Kota.
Salah satu strategi untuk menjaga kualitas data ST2023 adalah dengan melakukan kegiatan pengawasan dan pendampingan secara langsung ke petugas lapangan. Untuk mengawal jalannya Sensus Pertanian 2023 BPS Provinsi Sumatera Selatan melakukan pengawasan langsung di lapangan ke BPS kabupaten/kota. Tanggal 16 Juni 2023 petugas supervisi BPS Provinsi Sumatera Selatan bersama kepala BPS Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan dan tim pelaksana ST 2023 Kabupaten OKU Selatan melakukan pengawasan langsung ke lapangan pelaksanaan ST2023 di kecamatan Banding Agung dan Mekakau Ilir. Dalam kegiatan ini dilakukan koordinasi dan diskusi dengan petugas lapangan terkait permasalahan dan kendala dilapangan. Selain itu, juga dilakukan pendampingan terhadap petugas lapangan. Dari kegiatan ini diharapkan pelaksanaan Sensus Pertanian Tahun 2023 berjalan sesuai Prosedur Standar Operasional (SOP) dan sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Berita Terkait
Supervisi Kegiatan Pembinaan Metadata dan Rekomendasi Statistik di Kabupaten OKU Selatan
Gubernur Sumsel Dukung Penuh Pelaksanaan Sensus Pertanian Tahun 2023
Supervisi SINASI terintegrasi dengan pelaksanaan pelatihan petugas ST2023 di Kota Lubuklinggau
Rapat Koordinasi Daerah Sensus Pertanian 2023 BPS Provinsi Sumatera Selatan
Internalisasi Sensus Pertanian 2023
Menyongsong Sensus Pertanian 2023 di Bumi Sriwijaya
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera SelatanJl. Kapten Anwar Sastro No 1694 Palembang
Sumatera Selatan 30129 Telp (0711) 351665
318456
Email : bps1600@bps.go.id.