Statistik Harga Produsen Sektor Pertanian Provinsi Sumatera Selatan 2023 - Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan

Whatsapp Pelayanan Jika Ada Gangguan 0813-3378-3485

Kami berkomitmen memberikan Pelayanan Prima sesuai Standar Pelayanan.

Selamat datang di website Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan

Statistik Harga Produsen Sektor Pertanian Provinsi Sumatera Selatan 2023

Nomor Katalog : 7103004.16
Nomor Publikasi : 16000.24025
ISSN/ISBN : 2503-2046
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 29 Juli 2024
Bahasa : Indonesia
Ukuran File : 2.37 MB

Abstraksi

Sektor pertanian merupakan salah satu sektor ekonomi yang secara konsisten memberikan kontribusi besar dalam perekonomian di Provinsi Sumatera Selatan. Hal ini dapat dicerminkan dari tingginya kontribusi sektor ini dalam penciptaan Produk Domestik Regional Bruto, bahkan sektor ini merupakan sektor yang paling banyak menyerap tenaga kerja di Provinsi Sumatera Selatan. Kondisi ini menunjukkan bahwa petani di Provinsi Sumatera Selatan memiliki kontribusi yang cukup besar dalam menggerakkan roda perekonomian regional.Dalam rangka menuju Sumatera Selatan sebagai "Lumbung Pangan" maka kondisi kesejahteraan petani harus terus dipantau. Untuk itu, Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan menyusun publikasi yang berjudul "Statistik Harga Produsen Sektor Pertanian Provinsi Sumatera Selatan 2023". Publikasi ini menyajikan data perkembangan harga produsen beberapa produk hasil pertanian, baik dari subsektor tanaman pangan, subsektor tanaman hortikultura, subsektor tanaman perkebunan rakyat, subsektor peternakan dan subsektor perikanan selama tahun 2023 yang dapat dimanfaatkan pemerintah dalam rangka perencanaan dan evaluasi pembangunan ekonomi sektor pertanian.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera SelatanJl. Kapten Anwar Sastro No 1694 Palembang

Sumatera Selatan 30129 Telp (0711) 351665

318456

Email : bps1600@bps.go.id. 

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik